Fisiohome

Fisioterapi Penyakit Paru-paru dan Jenis-jenis Penyakitnya

Share This Post

Share on facebook
Share on linkedin
Share on twitter
Share on email

Beberapa permasalahan dalam sistem pernapasan dapat diatasi dengan melakukan fisioterapi penyakit paru-paru. Solusi ini biasa ditujukan baik kepada individu maupun kelompok dalam rangka mengembangkan, memelihara, serta memulihkan fungsi dan gerak tubuh.

Untuk permasalahan paru-paru sendiri, biasanya terapi ini ditujukan untuk mengatasi masalah yang ada dalam sistem pernapasan manusia. Tidak hanya bisa membersihkan saluran napas, tetapi fungsi organnya sendiri bisa diperbaiki kinerja agar lebih optimal.

Berikut Beberapa Penyakit Pada Paru-paru

Sebelum mengetahui apa saja dan bagaimana fisioterapi penyakit paru-paru dilakukan, ada baiknya Anda mengetahui apa saja jenis penyakitnya. Karena kebanyakan masalah dalam organ ini memang bisa diatasi dengan cara tersebut, seperti :

1. Pneumonia

Pneumonia atau yang juga biasa disebut paru-paru basah merupakan salah satu jenis Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA). Kondisi penderita pneumonia adalah berupa meradangnya alveolus atau kantung udara dalam organ pernapasan satu ini.

Disebut sebagai paru-paru basah bukan tanpa alasan, kondisi pneumonia memang menyebabkan kantung udara penuh dengan cairan atau nanah. Adapun penyebabnya bisa dikarenakan oleh virus maupun bakteri.

Gejala pneumonia sendiri lumayan beragam tergantung pada penderitanya. Bisa mengalami batuk disertasi lendir kekuningan atau hijau. Bahkan dalam beberapa kasus bisa sampai mengeluarkan darah saat batuk.

Adapun gejala lain yaitu sesak napas, dada terasa nyeri, dan demam. Dilakukannya fisioterapi penyakit paru-paru pada penderita pneumonia bertujuan untuk mengurangi gejala-gejala tersebut. Termasuk untuk peningkatan mobilitas thorak dengan modalitas infra red.

2. Tuberkulosis

Tuberkulosis atau TB atau TBC pasti sudah tidak asing lagi terdengar di telinga Anda sekalian. Seperti namanya, tuberkulosis merupakan kondisi yang diakibatkan oleh infeksi bakteri bernama Mycobacterium Tuberculosis.

Bakteri Mycobacterium Tuberculosis yang masuk dan menginfeksi akan membuat pengidapnya mengalami sesak napas beserta batuk kronis. Perlu juga Anda ingat bahwa tuberkulosis ini bersifat menular.

Oleh karena itu, bagi para penderita sebaiknya memiliki kesadaran agar tidak berdampak buruk pada sekitarnya. Begitupun dengan orang-orang di sekitar penderita harus selalu waspada agar tidak terjadi penularan.

Bahkan TBC tidak hanya menyerang organ pernapasan saja, melainkan bisa juga menyerang organ lain seperti tulang belakang, otak, hingga jantung. Sehingga memang kondisi ini tidak bisa dianggap remeh.

Dilakukannya fisioterapi penyakit paru-paru pada penderita TBC memiliki pengaruh cukup penting. Hal tersebut bisa membantu mengurangi keluhan penderita seperti sesak napas atau sputum dengan melakukan latihan batuk efektif dan latihan pernapasan.

3. Kanker Paru-paru

Kanker satu ini bisa terjadi karena adanya pertumbuhan sel abnormal pada organ tersebut. Penyebabnya sendiri dapat disebabkan oleh adanya mutasi gen dari sel-sel di dalam organ. Beberapa kebiasaan buruk juga dapat menjadi faktor penyebab lainnya.

Misalnya saja seperti kebiasaan merokok baik aktif maupun pasif yang menjadi salah satu penyebab awam terjadinya kanker ini. Adapun fisioterapi penyakit paru-paru pada penderita kanker organ ini harus berupa resep dan pemberian intervensi olahraga.

4. Emfisema

Emfisema merupakan salah satu penyakit PPOK (Paru-paru-Paru-paru Obstruktif Kronik). Mirip dengan kanker, emfisema paling umum terjadi karena kebiasaan merokok yang berlangsung selama bertahun-tahun oleh si penderita.

Penyebab terjadinya emfisema adalah karena dinding kantung udara atau alveolus telah mengalami kerusakan. Hal tersebut bisa menyebabkan berkurangnya luas permukaan organ serta jumlah oksigen yang sampai ke aliran darah.

Pengobatan pada penderita emfisema memiliki tujuan utama untuk meringankan gejala serta meningkatkan kualitas hidup. Penderitanya juga bisa melakukan fisioterapi penyakit paru-paru sebagai salah satu upaya pengobatannya.

5. Asma

Asma adalah masalah pernapasan yang juga tidak asing di telinga banyak orang. Jika asma terjadi pada organ pernapasan (paru-paru) maka sebutannya adalah asma bronkial. Asma bronkial adalah kondisi yang membuat jalur udara menuju dan di organ itu menyempit.

Selain lebih sempit, jalur udara juga akan membengkak serta memproduksi lendir dalam jumlah berlebih. Penyebab asma bronkial sendiri belum jelas, tetapi genetik serta pengaruh lingkungan bisa menjadi faktor pemicunya.

Gejala yang dialami penderita asma bronkial biasanya berupa napas berbunyi (mengi), sesak napas, batuk, sampai sulit bernapas. Anda bisa melakukan fisioterapi penyakit paru-paru untuk asma dengan tujuan mengurangi gejala-gejala tersebut.

6. Bronkitis

Bronkitis merupakan salah satu penyakit yang paling umum dalam organ pernapasan ini. Mirip dengan namanya, bronkitis masih berkaitan dengan saluran bronkus. Bronkitis terjadi karena terdapat peradangan pada dinding saluran bronkus.

Penyebab utama dari bronkitis sendiri adalah infeksi virus atau bakteri seperti influenza, adenovirus, coronavirus, rhinovirus, dan sebagainya. Pengobatan bronkitis dapat dilakukan dengan mengonsumsi obat berdahak atau antibiotik atas resep dokter.

7. Emboli

Emboli pada paru-paru merupakan penyakit yang diakibatkan oleh gumpalan darah menyumbat salah satu arteri dalam organ tersebut. Gumpalan tersebut bisa menyebabkan terganggunya pengaliran darah sehingga penderita mengalami beberapa gejala.

Gejala penderita emboli bisa berupa sesak napas, nyeri dada, sampai batuk berdahak. Emboli sendiri termasuk dalam keadaan darurat medis sehingga memerlukan diagnosis juga pengobatan sesegera mungkin demi kelangsungan hidup pasien.

Berikut Ini Fisioterapi Penyakit Paru-paru

Fisioterapi yang dilakukan pada organ ini adalah salah satu penanganan untuk mengatasi permasalahan seputar saluran pernapasan. Dalam prosesnya, terapi ini tidak hanya mampu membersihkan saluran pernapasan tetapi juga bisa mengembalikan fungsi organnya.

Sebelum layanan ini dilakukan, selalu didahului dengan pemeriksaan terlebih dahulu guna menentukan tujuan terapi itu sendiri. Berikut ini adalah beberapa metode berupa latihan atau tindakan dalam menangani permasalahan pasien paru-paru :

1. Postural Drainage

Postural drainage adalah teknik dengan mengalirkan sputum atau dahak dalam paru-paru agar mengalir ke saluran pernapasan besar. Hal tersebut karena proses keluarnya sputum akan menjadi lebih mudah.

Postural drainage sebagai salah satu fisioterapi penyakit paru-paru dilakukan selama minimal 20 menit untuk satu lobus. Sebelumnya akan ada pemeriksaan terhadap suara paru-parunya agar bisa menentukan posisi tepat.

2. Tapotemen atau Perkusi

Tapotemen biasa juga disebut sebagai perkusi karena teknik ini dilakukan dengan memberikan tepukan ritmis dan telah ke bagian paru-paru. Tujuan dilakukannya tapotemen adalah untuk menggetarkan organ tersebut.

Apabila terdapat dahak lengket menempel pada dinding saluran napas, maka getaran bisa mempermudahnya pelepasannya dan mengalir ke saluran napas besar. Biasnya, tapotemen ini akan bersamaan dengan proses pemberian postural drainage.

3. Vibrasi

Teknik fisioterapi penyakit paru-paru berikutnya adalah vibrasi, yaitu dengan menggetarkan sangkar dada. Vibrasi dilakukan setelah postural drainage dan tepotemen. Penggunaan vibrasi bertujuan agar aliran sekret menjadi lebih meningkat dan cepat.

4. Latihan Batuk Efektif

Latihan batuk efektif bertujuan untuk mengeluarkan dahak yang terkumpul di dalam saluran pernapasan besar. Setelah postural drainage, tapotemen, serta vibrasi selesai, dahak yang terkumpul di saluran pernapasan besar tentunya harus dikeluarkan.

Berbeda dengan batuk biasanya, batuk efektif akan mengeluarkan dahak lebih banyak. Caranya adalah dengan mengambil posisi duduk tegak atau berdiri, tarik napas dalam 3 kali, bernapas biasa 1 kali, setelah itu tarik napas dan batukkan 2 kali berturut-turut tanpa jeda.

Apabila Anda ingin melakukan fisioterapi penyakit paru-paru, maka pilihlah dari fisioterapis terpercaya. Fisiohome siap memberikan pelayanan terapi kapanpun dan dimanapun dengan cukup menghubungi nomor +62 882-9874-5399.

Subscribe To Our Newsletter

Get updates and learn from the best

More To Explore

Fisioterapi

Ingin Mencoba Metode Fisioterapi Bekasi? Siapkan 5 Hal Ini

Terapi fisik atau fisioterapi Bekasi merupakan salah satu metode untuk memeriksa, menangani, dan mengevaluasi seseorang dengan masalah kesehatan tertentu. Tindakan medis ini dapat mengatasi keterbatasan

Fisioterapi

Trauma Berat? Gunakan Fisioterapi Depok, Rasakan Manfaatnya

Fisioterapi Depok merupakan salah satu metode terbaik untuk menyembuhkan penyakit, cedera, atau permasalahan kebugaran fisik. Jika Anda ingin menggunakan layanan terapi fisik, tentunya harus mengetahui

Fisioterapi

Fisioterapi Jakarta Solusi Mudah Kembalikan Kebugaran Fisik

Seiring waktu berjalan, banyak orang membutuhkan fisioterapi Jakarta yang berpengalaman dan profesional. Hal ini bertujuan untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan, salah satunya ketika kondisi fisik

Fisioterapi

Fasilitas Lengkap Fisioterapi Tangerang Selatan untuk Anda

Kebingungan dalam mencari fisioterapi Tangerang Selatan yang terpercaya? Melalui pembahasan ini, Anda tidak perlu khawatir lagi. Layanan fisioterapi menjadi salah satu metode kesehatan yang banyak

Fisioterapi

Biaya Fisioterapi Tangerang ke Rumah dan Cara Pesan

Melalui sesi fisioterapi Tangerang menjadi salah satu kebutuhan penting bagi setiap orang. Mengingat hal ini termasuk salah satu metode kesehatan terbaik serta memberikan banyak manfaat

Do You Want To Boost Your Business?

drop us a line and keep in touch

Syarat dan Ketentuan
Promo

Syarat dan Ketentuan:

  • Promo berlaku untuk layanan home visit fisioterapi di wilayah tertentu.
  • Waktu layanan home visit fisioterapi terbatas, dan tersedia berdasarkan jadwal yang telah ditentukan.
  • Pasien diharuskan mendaftar melalui platform atau saluran yang ditentukan.
  • Konfirmasi layanan home visit akan diberikan setelah pendaftaran dan penjadwalan telah berhasil.
  • Promo tidak bisa digabung dengan promo lainnya.

Visit Suite

  • Fisioterapi visit 1x
  • Bisa pesan dan datang hari ini
  • Durasi 45-60 menit
  • Menggunakan alat Infrared / Ultra Sound / TENS (Jika dibutuhkan)

Visit Luxury

  • Fisioterapi visit 8x
  • Bisa pesan dan datang hari ini
  • Durasi 45-60 menit
  • Menggunakan alat Infrared / Ultra Sound / TENS (Jika dibutuhkan)

Visit Platinum

  • Fisioterapi visit 12x
  • Bisa pesan dan datang hari ini
  • Durasi 45-60 menit
  • Menggunakan alat Infrared / Ultra Sound / TENS (Jika dibutuhkan)

Visit Royal Family

  • Fisioterapi visit 9x sesi
  • Bisa dipakai seluruh keluarga dengan 1 alamat yang sama
  • Bisa untuk melayani semua anggota keluarga dengan 1x pemesanan dengan 1 alamat yang sama
  • Bisa pesan dan datang hari ini
  • Durasi 45-60 menit
  • Max 3x sesi per visit
  • Menggunakan alat Infrared / Ultra Sound / TENS (Jika dibutuhkan)

Visit Sport Event

  • Personal fisioterapi untuk event (Olaharaga/Kesehatan)
  • Pendampingan Fisioterapis pada event olahraga
  • Pendampingan personal Fisioterapis perorangan