Dalam Artikel Ini:
TogglePengaplikasian Hidroterapi Fisioterapi dan Manfaatnya
Hidroterapi fisioterapi atau terapi air termasuk salah satu jenis terapi yang biasanya hanya menggunakan medium air. Tujuannya tentu untuk bisa meningkatkan kesehatan tubuh.
Terapi satu ini memang mempunyai banyak sekali jenis yang dapat dicoba. Baik itu, mulai dari hydrotherapy panas, aquatic exercise, sauna, air dingin, sampai menggunakan tekanan air.
Pengaplikasian Hidroterapi Fisioterapi dalam Kehidupan
Hidroterapi merupakan perawatan yang dilakukan untuk bisa mengatasi berbagai macam keluhan kesehatan Umumnya, hydrotherapy ini menjadi pilihan tepat bagi orang yang ingin meredakan nyeri otot hingga sendi kaku.
Apabila Anda ingin melakukan hydrotherapy, pastikan sudah memilih terapis yang profesional. Hal tersebut agar manfaatnya bisa Anda rasakan dengan baik. Beberapa ini sudah ada beberapa aplikasi hidroterapi fisioterapi, yaitu:
1. Arthritis dan Osteoarthritis
Pada pasien arthritis atau osteoarthritis, biasanya akan mengalami nyeri serta kekakuan terhadap sendi. Nantinya, hydrotherapy ini akan membantu untuk meredakan gejala.
Air hangat ini sendiri nantinya juga bisa membantu mengurangi rasa sakit dalam tubuh. Sedangkan, latihan resistensi di air untuk memperkuat otot yang menopang sendi.
2. Rehabilitasi Pasca Operasi
Pasca operasi, khususnya ortopedi seperti penggantian pinggul atau lutut, tentu hydrotherapy ini bermanfaat untuk membantu pemulihan. Latihan di dalam air ini nantinya bisa meningkatkan mobilitas serta kekuatan sendi. Cara satu ini lebih aman dan nyaman daripada latihan di darat.
3. Gangguan Neurologis
Hidroterapi fisioterapi juga berguna sekali untuk rehabilitasi pasien dengan gangguan neurologis. Misalnya saja seperti adanya penyakit stroke, cedera otak traumatis, serta multiple sclerosis.
Gerakan yang biasanya dilakukan di dalam air tentu untuk membantu melatih koordinasi, kekuatan, serta keseimbangan. Hal tersebut harus dilakukan untuk mengurangi tekanan pada tubuh.
4. Masalah Punggung dan Leher
Hidroterapi fisioterapi ini dapat dimanfaatkan untuk mengatasi masalah punggung bagian bawah dan leher. Hanya dengan mengurangi beban pada punggung, tentu air ini akan membantu pasien. Tujuannya untuk melakukan latihan penguatan serta peregangan tanpa memperburuk rasa sakit.
Baca juga tentang : Jenis Hidroterapi Dalam Metode Fisioterapi
Manfaat dari Hidroterapi untuk Kesehatan
Manfaat dari hydrotherapy umumnya untuk bisa meredakan gejala seperti nyeri tubuh. Namun, terapi ini juga dapat Anda gunakan untuk mengatasi berbagai macam kondisi medis tertentu. Berikut ini sudah ada beberapa manfaat hidroterapi fisioterapi secara umum:
1. Meredakan Rasa Sakit
Manfaat terapi air pertama, untuk meredakan rasa sakit. Hal itu sudah dijelaskan dalam ulasan U.S National Library of Medicine pada tahun 2020 yang lalu.
Ulasan itu tentunya juga telah menemukan tentang terapi spa. Di mana jika Anda menggunakan air hangat ini nantinya bisa langsung memberikan efek penghilang rasa sakit signifikan.
Manfaat ini akan terasa pada pengidap penyakit kronis yang menyerang sistem muskuloskeletal dan jaringan ikat. Hal tersebut tentunya karena air hangat bisa saja mengendurkan otot, serta meredakan sinyal dari rasa sakit.
2. Mengatasi Radang Sendi
Sebagian besar pengidap radang sendi atau arthritis juga bisa merasakan manfaat kesehatan dari terapi air. Contohnya saja, ada penelitian yang menemukan bahwa pengidap osteoarthritis di lutut ini turut merasakan peningkatan fungsi lutut.
Hal tersebut bisa terjadi setelah delapan minggu menjalani latihan air. Sementara itu, studi lain juga menemukan bahwa pengidap rheumatoid arthritis yang melakukan olahraga air dengan intensitas sedang, sekaligus melanjutkan pengobatan maka akan mengalami kemajuan. Hal tersebut tentu akan mengalami penurunan kadar stres oksidatif pada tubuhnya.
3. Membantu Proses Pemulihan Pasca Olahraga
Sebagian besar atlet memang terkadang telah menggunakan terapi air hangat dan dingin secara bergantian usai melakukan olahraga. Banyak sekali yang percaya bahwa bentuk hidroterapi fisioterapi kontras ini bisa membantu proses pemulihan dari latihan keras.
Selain itu, hidroterapi juga nantinya bisa menghindari nyeri otot yang rentan terjadi pasca berlatih. Meski begitu, namun penelitian ilmiah lainnya dilakukan untuk mengetahui efektivitas dari manfaat terapi air ini.
Jenis Hidroterapi dalam Kehidupan Sehari-hari
Saat ini, ada banyak sekali jenis hidroterapi fisioterapi yang bisa Anda lakukan di kolam air hangat. Di mana biasanya hanya menggunakan suhu air sekitar 32-38 derajat celcius.
Suhu dan sumber air ini sebenarnya bisa saja bervariasi, tergantung dari terapi serta kondisi pasien. Berikut ini sudah ada penjelasan terkait beberapa jenis hidroterapi yang umum, antara lain:
1. Latihan air
Ini termasuk ke dalam salah satu bentuk aktivitas fisik yang berdampak rendah. Biasanya, latihan ini bisa Anda lakukan di kolam dengan menggunakan peralatan khusus.
Contohnya saja, berenang atau aerobik air. Jenis hidroterapi fisioterapi tersebut akan membantu orang untuk melatih otot tubuh. Selain itu, juga dapat meningkatkan efek detak jantung tanpa harus memberi banyak tekanan pada persendian.
Rutinitas olahraga ini sebenarnya juga sangat cocok untuk orang yang selalu mengidap radang sendi atau fibromyalgia. Sementara itu, untuk orang tua tentunya latihan tersebut mungkin saja akan berisiko lebih tinggi. Terutama, untuk yang sedang terjatuh atau lebih mudah berolahraga di lingkungan berdampak rendah.
2. Sitz bath
Ini merupakan salah satu hidroterapi fisioterapi terbaik bagi Anda yang memiliki masalah dengan fisura anus, serta wasir. Selain itu, penyembuhan dari episiotomi (jahitan pada perineum untuk bisa membantu ibu melahirkan).
Anda bisa saja duduk langsung di dalam air hangat selama sekitar 15 menit saja. Hal tersebut tentu untuk menghilangkan rasa sakit di area genital dan dubur.
3. Sauna
Jenis hidroterapi fisioterapi ini nantinya juga dapat dilakukan di ruangan kecil dengan interior kayu. Air ini biasanya juga akan langsung dituangkan ke sebuah batu khusus. Di mana pada saat itu telah dipanaskan untuk menghasilkan uap.
Sebuah studi baru-baru ini telan menunjukkan bahwa dengan menggunakan sauna bisa membantu membuat Anda terlihat lebih rileks. Selain itu, juga nantinya dapat meningkatkan kesehatan mental, dan tidur.
Baca juga tentang : Fisioterapi Aquatic Melatih Motorik Kasar Anak Cerebral Palsy
Beberapa Cara Kerja dari Hidroterapi
Pada umumnya, hydrotherapy ini bekerja dengan beberapa langkah yang sederhana. Berikut ini sudah ada penjelasan terkait cara yang bisa Anda lakukan, yaitu:
1. Suhu air
Air hangat nantinya akan mendorong otot serta persendian Anda untuk lebih rileks. Relaksasi ini turut membantunya bergerak lebih mudah. Selain itu, membuatnya jauh lebih cepat untuk melakukan olahraga rutin.
2. Kemampuan mengapung
Secara alami, Anda nantinya juga akan langsung mengapung di dalam air. Jadi, air ini akan membantu tubuh Anda untuk bisa menopang dirinya sendiri. Hal tersebut tentu untuk mengurangi ketegangan pada persendian dan otot Anda.
3. Perlawanan
Biasanya, akan lebih sulit untuk bisa bergerak jika melalui air daripada udara. Hal tersebut tentu karena adanya hambatannya. Hal tersebut tentu untuk bisa membantu Anda membangun kekuatan otot.
Bagi Anda yang saat ini ingin sekali merasakan teknik terapi di atas bisa langsung hubungi Fisiohome. Kami merupakan salah satu jasa terapi 24 jam yang selalu siap melayani masyarakat langsung datang kerumah.
Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa hubungi kami ke nomor +62 882-9874-5399. Customer service kami akan selalu siap menjawab pertanyaan dengan fast respon. Anda nantinya akan mengatasi semua keluhan terkait gerak dan fungsi tubuh dengan pelayanan terbaik.
Hal ini sesuai dengan misi Anda untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya peran fisioterapi selama hidup. Kami akan menyediakan layanan hidroterapi fisioterapi yang maksimal dengan harga terjangkau.
Referensi Penulisan:
- Medical News Today. “Hydrotherapy: Types of treatments”, https://www.medicalnewstoday.com/articles/hydrotherapy, diakses pada 09 November 2024.
- National Library of Medicine. “Overview of Systematic Reviews with Meta-Analysis Based on Randomized Controlled Trials of Balneotherapy and Spa Therapy from 2000 to 2019”, https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/32801839/, diakses pada 09 November 2024.
- National Library of Medicine. “Role of hydrotherapy in the amelioration of oxidant-antioxidant status in rheumatoid arthritis patients”, https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/28612349/, diakses pada 09 November 2024.
- World Health Organization (WHO). “Centers for Disease Control and Prevention (CDC)”, https://www.who.int/teams/regulation-prequalification/regulation-and-safety/pharmacovigilance/networks/vaccine-safety-net/vsn-members/centers-for-disease-control-and-prevention, diakses pada 09 November 2024.
- WebMD. “What to Know About Hydrotherapy”, https://www.webmd.com/pain-management/what-to-know-about-hydrotherapy, diakses pada 09 November 2024.
- Cleveland Clinic. “Types and Health Benefits of Hydrotherapy”, https://health.clevelandclinic.org/what-is-hydrotherapy, diakses pada 09 November 2024.