Skoliosis adalah kelainan tulang belakang yang dapat diatasi menggunakan berbagai cara, salah satunya adalah menggunakan pengobatan fisioterapi Tangerang. Intervensi terapis terlatih dapat membantu memperbaiki kelainan tulang belakang.
Kondisi kelainan ini banyak ditemukan di kalangan anak-anak hingga usia remaja. Di level ringan, kondisi ini tidak memberikan gejala serius kepada pasien. Namun di level yang sudah parah, skoliosis dapat mengganggu aktivitas pasien.
Oleh karenanya, kondisi kelainan ini memang perlu ditangani dengan tepat untuk menghindari terjadinya efek yang lebih parah. Fisioterapi sendiri merupakan salah satu metode pengobatan yang efektif untuk mengatasinya.
Dalam Artikel Ini:
ToggleKenali Apa Itu Skoliosis ? Ini Penjelasannya
Sebenarnya apa itu skoliosis yang bisa ditangani dengan intervensi fisioterapi Tangerang? Jadi, skoliosis adalah kelainan bentuk tulang belakang yang membuatnya membengkok ke arah samping, ke kiri ataupun kanan.
Kondisi ini memang masih dipandang sebagai hal yang sederhana dan tidak serius oleh sebagian orang. Sepintas, skoliosis hanya membuat tampilan postur tidak estetis karena tulang belakang yang membengkok ke kanan atau kiri.
Akan tetapi, kondisi ini ternyata memiliki dampak yang luar biasa pada pasien. Skoliosis memicu terjadinya perubahan struktur penyokong tulang belakang seperti struktur jaringan lunak dan lainnya.
Di level yang lebih parah, skoliosis bukan lagi hanya mengganggu estetika dari penderita karena postur badan membengkok ke samping. Namun, penderita juga bisa mengalami nyeri dan hal-hal lain yang bisa mengganggu aktivitas sehari-hari.
Maka dari itu, kondisi ini sejatinya membutuhkan penanganan lebih lanjut untuk menghindari hal-hal buruk bagi penderita. Salah satu metode pengobatan yang bisa dipilih adalah menggunakan fisioterapi Tangerang.
Baca juga tentang : Fisioterapi Pada Masalah Tulang Belakang Skoliosis, Hernia Tulang Belakang, Dll
Jenis, Penyebab dan Gejala Skoliosis
Kelainan tulang belakang atau skoliosis sendiri terbagi menjadi dua jenis yakni structural dan non structural. Pada jenis structural, terdapat kurva kelateral dari rotasi dan perubahan anatomi tulang belakang itu sendiri.
Sedangkan pada non structural, terdapat kurva kelateral dari rotasi tulang belakang yang terjadi karena kebiasaan. Dalam kondisi ini, tidak menimbulkan kerusakan structural pada penderita atau pasien.
Secara etiologi, skoliosis non structural dapat disebabkan oleh banyak faktor. Misalnya saja panjang tungkai berbeda, spasme otot belakang, kebiasaan postur yang asimetris (duduk menyamping, berdiri dengan bertumpu pada satu kaki).
Selain dibedakan dalam dua jenis tersebut, ada pembagian lain berdasarkan penyebabnya. Berikut adalah beberapa jenis skoliosis yang berbeda satu dengan lainnya tergantung dari penyebabnya.
1. Degenerative
Pertama ada jenis Degenerative, biasa terjadi pada orang berusia 40 sampai 50 tahun. Umumnya terjadi atau oleh orang-orang yang sebelumnya pernah menderita kondisi kelainan tulang belakang atau scoliosis.
Kondisi ini disebabkan oleh proses penuaan sendi-sendi ataupun ligament otot dari penderita atau pasien. Anda bisa mengatasi kondisi ini dengan bantuan fisioterapi Tangerang.
2. Neuromuscular
Selanjutnya ada Neuromuscular, jenis ini terjadi karena badan tidak lagi mampu mempertahankan tonus dan postur tubuh. Ini dikarenakan terjadinya kelainan pada sistem saraf dan otot penderita.
3. Kongenital
Berikutnya ada Kongenital, kondisi ketika terjadi gangguan perkembangan tulang belakang pada janin. Kondisi skoliosis jenis ini umumnya lebih sulit ditangani dibandingkan jenis lainnya.
4. Sindromik
Berikutnya ada Sindromik, terjadi pada seseorang yang memiliki sindrom tertentu sehingga membutuhkan penanganan dari fisioterapi Tangerang. Sindrom ini misalnya Prada Willi, sindrom Retts, sindrom Beale dan lainnya.
5. Idiopatik
Kemudian ada jenis Idiopatik, jenis skoliosis yang sampai saat ini masih belum diketahui penyebab pastinya. Akan tetapi, ini adalah jenis yang paling umum ditemukan khususnya pada anak-anak dan remaja usia 10-18 tahun.
Skoliosis pada umumnya tidak memberikan gejala tertentu yang serius alias tidak mengganggu. Namun ketika kondisinya semakin parah, mulai terjadi ketidakseimbangan posisi thorax, bahu tidak horizontal, panggung asimetris hingga pegal di area punggung.
Baca juga tentang : Mengenal Cervical Syndrome Yang Incar Tulang Belakang Anda
Fisioterapi Solusi Tepat dalam Mengobati Skoliosis
Dalam beberapa jenis, kelainan tulang belakang ini membutuhkan penanganan di meja operasi. Namun sebagian lainnya bisa ditangani oleh fisioterapi Tangerang dengan intervensi tertentu.
Terapis mulanya akan melakukan penilaian terlebih dahulu kepada pasien atau penderita scoliosis. Hal ini diperlukan untuk mengetahui sejauh mana kelainan postur yang diderita oleh pasien.
Misalnya saja mengukur kelengkungan tulang belakang, penilaian otot hingga mengidentifikasi area ketegangan. Selanjutnya, akan dilakukan perencanaan program Latihan bagi pasien fisioterapi Tangerang.
Terapis akan melakukan penilaian dan merancang program Latihan sesuai dengan kondisi tersebut. Program Latihan ini meliputi Latihan penguatan otot, peregangan hingga memberikan teknik korektif postur kepada pasien.
Latihan otot diberikan untuk memperkuat otot-otot di sekitar tulang belakang, khususnya punggung dan perut. Sedangkan peregangan akan diberikan untuk meningkatkan fleksibilitas otot-otot tersebut.
Fisioterapis sendiri bisa menggunakan teknik manual maupun dibantu alat. Teknik manual ini seperti manipulasi dan mobilisasi kepada pasien. Sedangkan alat bantu yang bisa digunakan itu seperti pelorus postur ataupun bantalan khusus.
Alat lain juga biasa digunakan oleh fisioterapi Tangerang untuk mempercepat proses pemulihan pada pasien skoliosis . Misalnya saja ultrasound, laser, ataupun electrical stimulation yang bisa digunakan guna membantu menangani kondisi skoliosis pasien.
Kemudian Fisioterapis juga akan melakukan pemantauan dan penyesuaian terus-menerus terhadap kondisi serta perkembangan pasien. Ini diperlukan untuk memastikan perkembangan pasien sesuai apa yang diinginkan di awal.
Baca juga tentang : Nyeri Leher? Fisioterapi Bogor Bisa Jadi Solusi Terbaik
Memilih Fisioterapi Tangerang untuk Mengatasi Skoliosis
Skoliosis adalah kondisi kesehatan yang tidak bisa dipandang remeh. Karena kondisi ini bukan hanya akan mengganggu estetika penderita (postur menjadi tidak ideal), namun bisa mengakibatkan efek yang lebih buruk ke depannya.
Maka dari itu, diperlukan penanganan yang tepat untuk mengatasi kondisi kelainan tulang belakang tersebut. Salah satunya adalah dengan menggunakan fisioterapis yang terbukti dapat mengatasi scoliosis.
Fisiohome adalah startup kesehatan yang menawarkan layanan call visit fisioterapi. Jadi, layanan yang diberikan adalah layanan ke rumah pasien sehingga Anda tidak perlu repot datang ke klinik.
Anda bisa mendapatkan pelayanan fisioterapi di rumah atau di tempat yang dikehendaki seperti kantor, kapanpun dibutuhkan. Layanan fisioterapi Tangerang bisa digunakan dengan mudah tanpa harus memakan waktu dan proses ribet.
Tidak perlu ragu, karena Fisiohome sendiri sudah melayani lebih dari 80.000 pasien dari 13 kota berbeda di Indonesia. Dengan demikian, tentunya ini bisa menjadi salah satu tolak ukur bagaimana kualitas dan layanan dari Fisiohome.
Selain itu, Fisiohome juga berdiri di bawah naungan perusahaan yang terdaftar yakni PT. Revolusi Kesehatan Indonesia. Dengan legalitas yang terjamin, pastinya Anda tidak perlu ragu lagi karena itu berarti Fisiohome merupakan layanan yang resmi terdaftar.
Layanan Fisiohome juga sudah tersedia di berbagai kota besar di Indonesia sehingga memudahkan Anda. Mulai dari Tangerang, Depok, Surabaya, Bandung, Malang, Surakarta, Bekasi, Bogor, Tangerang Selatan, dan Lampung.
Jika Anda perlu konsultasi, bisa hubungi WhatsApp di nomor +62 882-9874-5399. Hubungi fisioterapi Tangerang sekarang untuk melakukan konsultasi kondisi skoliosis atau keluhan lainnya dan membuat jadwal perawatan Anda!